Friday, March 5, 2010

Kota-kota Terbaik di Dunia Dalam Kualitas Hidup

Wina, Austria, mendapat predikat sebagai kota terbaik di dunia dalam kualitas hidup. Demikian hasil survei yang dilakukan sebuah perusahaan konsultan yang berbasis di Sydney Australia.

Hasil survei "2009 Worldwide Quality of Living Survey" yang dilakukan Mercer dan dikutip Reuters, menyebutkan kota di Swiss, Zurich berada di posisi kedua. Disusul kota di Swiss lainnya, Jenewa, Vancouver (Kanada), dan Auckland (Selandia Baru).

Tiga kota di Jerman juga masuk dalam sepuluh besar kota dengan kualitas hidup terbaik di dunia, yaitu Dusseldorf (posisi 6), Munich (7), dan Frankfurt (8). Menyusul posisi sembilan dan sepuluh, yaitu Bern (Swiss) dan Sydney (Australia).

Sementara Amerika Serikat hanya menempatkan tiga kota di jajaran 100 besar, yaitu Honolulu (29), Washington (44), dan New York (49).

"Sebagaimana krisis finansial saat ini, berbagai bangsa berupaya mencari cara untuk mengelaurkan kebijakan pemotongan biaya," kata Slagin Parakatil, peneliti Mercer dalam pernyataannya.

Singapura, merupakan kota yang memperoleh peringkat terbaik untuk negara Asia, yaitu di posisi 26. Naik enam tingkat dari survei tahun lalu. Singapura dinilai sebagai salah satu kotan finansial penting di dunia, serta menjadi tujuan bisnis dan pendidikan dari negara lain.

Namun dalam katagori infrastruktur, seperti listrik, air bersih, telepon, surat, transportasi umum, aturan lalu lintas, penerbangan internasional, kota itu menempati posisi pertama. Secara infrastruktur Singapura di posisi pertama, disusul Munich, Kopenghagen (Denmark), dan Tsukuba (Jepang).

Sementara Beijing naik tiga peringkat menempati posisi ke-113. Ini dikarenakan peningkatan layanan transportasi umum setelah Olimpiade Agustus tahun lalu.

Pemberian peringkat, didasarkan pada indeks poin 100 indikator, stabilitas politik, sekolah, rekreasi, perumahan, dan lingkungan. Mercer menyurvei 215 kota di dunia.

"Politik, isu keamanan, serta musibah alam, menjadi penentu peningkatan kualitas kehidupan. Kekurangan bahan-bahan kebutuhan juga memengaruhi kecilnya angka kualitas hidup di beberapa kota," kata Parakatil.

10 kota terbaik di dunia dalam kualitas hidup:

1. Wina (Austria)
2. Zurich (Swiss)
3. Jenewa (Swiss)
4. Vancouver (Kanada)
5. Auckland (Selandia Baru)
6. Dusseldorf (Jerman)
7. Munich (Jerman)
8. Frankfurt (Jerman)
9. Bern (Swiss)
10. Sydney (Australia).

Source: OkeZone.com

No comments:

Post a Comment