Walau sesama pejantan, burung zebra finch punya hubungan dekat satu sama lain. Perilaku mereka sama intimnya seperti hubungan antara pejantan dengan betina.
Ilmuwan Universitas California Berkeley menemukan fenomena “homoseksual” pada burung zebra finch.
Seperti dilaporkan di jurnal Behavioural Ecology and Sociobiology via BBC, Julie Elie dari universitas tersebut mengatakan, “Hubungan antarhewan bisa jadi lebih rumit, tidak sesederhana pejantan bertemu betina, lalu kawin. Hubungan semacam itu juga ditemukan pada burung."
Awalnya Elie hanya meneliti hubungan dan interaksi sosial antarburung. Tapi ia melihat temuan mengejutkan, pasangan burung sesama jantan berinteraksi seperti layaknya pasangan heteroseksual.
Saat dikurung di kandang yang sama, Dr. Elie melihat keduanya juga memberi salam dengan cara menyundul paruh, seperti perilaku seksual yang dilakukan jantan kepada betina.
Ia juga melakukan percobaan memasukkan betina ke kandang pejantan. Dari delapan pejantan yang saling berpasangan itu, ternyata lima ekor burung benar-benar mengabaikan si betina.
Saat si betina masuk, mereka terus asyik berinteraksi dengan sesama pejantan. Ini menunjukkan bahwa interaksi antarsesama burung zebra finch lebih dari sekadar kebutuhan untuk reproduksi.
http://pangkalan-unik.blogspot.com/2011/08/wah-ternyata-burung-juga-ada-yang.html
No comments:
Post a Comment