Sunday, April 24, 2011

Gini Nih, Anak Bawah Umur Update Status Facebook...


Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan Pew Internet & American Life Project, hampir setengah dari jumlah anak umur 12 tahun di Amerika Serikat (AS) sudah menggunakan situs pertemanan sosial meski usia mereka belum mencukupi seperti ketentuan dari penyedia layanan.


Dilansir CNN, Kamis (24/3/2011), jumlah ini makin meningkat seiring dengan bertambahnya usia. Peningkatan ini adalah 64 persen anak usia 13 tahun menggunakan situs pertemanan seperti Facebook, sementara usia 14-14 tahun jumlahnya meningkat hingga 82 persen.


Namun, bukan berarti Facebook tidak berusaha menghentikan anak-anak menggunakan situs pertemanan spsial di usia sangat belia meski ada semacam doktrin jika situs ini bisa memberikan keuntungan.
Berdasarkan hasil laporan yang diturunkan Daily Telegraph, sedikitnya 20 ribu user bawah umur akunnya ditutup setiap hari karena tidak memenuhi kriteria.

Kepala kebijakan aturan Facebook, Mozelle Thompson, setuju jika anak bawah umur tetap mengambil keuntungan menggunakan Facebook di usia muda. Terlepas dari itu, semua orang bisa mendaftar di Facebook dengan berbohong mengenai umurnya dan Facebook tidak punya mekanisme untuk mendeteksi apakah seorang remaja mengatakan kebenaran atau tidak.

http://www.infogue.com/viewstory/2011/03/25/gini_nih_anak_bawah_umur_update_status_facebook_/?url=http://iptek212.blogspot.com/2011/03/gini-nih-anak-bawah-umur-update-status.html

No comments:

Post a Comment